Halaman

Sabtu, 05 April 2014

Bahan Makanan Yang Sangat Dianjurkan Untuk Penderita Asam Urat

Saat ini, penyakit asam urat adalah salah satu masalah besar yang melanda banyak orang. Ketidaknormalan kadar asam urat dalam darah berujung pada gangguan kesehatan, seperti batu ginjal dan pirai di persendian. Sayangnya, banyak orang yang belum tahu obat asam urat yang ampuh demi mengatasi masalah ini.

Penyakit asam urat sendiri terjadi akibat konsumsi zat purin yang berlebihan dalam tubuh. Jika jumlah zat ini terlalu berlebih dalam tubuh, makan akan timbul rasa nyeri, pembengkakan dan peradangan pada sendi. Purin sendiri memang terdapat dalam setiap makanan yang kita konsumsi. Karenanya, penderita asam urat harus memperhatikan makanan yang mereka makan, agar dampak buruk penyakit ini bisa dikurangi.

Sebagai dilaporkan oleh India Times, ada beberapa bahan makanan yang sangat dianjurkan untuk penderita asam urat. Dan dalam artikel ini, kita akan membahas bahan-bahan yang sangat berguna, tak hanya bagi penderita, namun juga mereka yang masih dalam tahap pencegahan.

Medical Center Universitas Maryland mengungkapkan bahwa bahan pertama yang harus diperhatikan adalah makanan berserat tinggi. Menurut penelitian, serat-serat dalam makanan sangat berguna untuk menurunkan kadar asam dalam aliran darah. Asam berlebih tersebut akan disampaikan ke ginjal, sebelum akhirnya dikeluarkan dari tubuh. Adapun bahan-bahan yang bisa konsumi antara lain adalah Isabgol, oats, bayam, broccoli dan sayur-sayuran lainnya. Selamat mencoba, dan tetaplah hidup sehat! (Oleh: Pelangi Permatasari / www.vemale.com)

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar